Laman

Wednesday, 24 February 2016

Sinopsis Kounodori Episode 2-2



Hiro mendapat telpon dari ayahnya, tapi ia memutus telpon tersebut. Hiro melihat vidio-vidio istrinya ketika mulai hamil sampai terakhir. Di vidio terakhir istrinya mengatakan, “Ternyata memang ada.” Hiro bertanya, “Apa?”. Haru mengatakan, “.....”


Kondisi Haru menurun terkena serangan jantung, Hiro datang dan melihat Haru. Flashback Haru mengatakan, “Sesuatu yang lebih berharga dari nyawamu sendiri ternyata memang ada. Perasaan ini cinta kan?” Lalu Hiro meminta Kounotori untuk menyelamatkan istrinya sesuai permintaan istrinya. Akhirnya dilakukan operasi disitu juga, dan akhirnya bayinya berhasil diselamatkan. Setelah diperiksa keadaan bayi baik-baik saja.


Kase mengatakan saat bergabung di ER, dia merasa menyakitkan saat pasien meninggal. Kase merasa kehilangan rasa kepekaan terhadap itu. Konotori mengatakan kalau bayinya selamat, itu semua berkat Kase yang menjaga jantungnya tetap berdetak. Kase mengatakan  ia bersyukur bayinya selamat dan berterima kasih pada team Obgyn. Presdir mendapat kabar tentang kejadian itu, Presdir bergumam itu menyakitkan juga bagi Konotori.


Konotori datang dan maminta pada Kenchan agar mengijinkannya bermain piano. Konotori bermain piano untuk melepaskan emaosinya, sedih banget disini.



-1 Bulan Kemudian-

Konotori memberitahu Shinomiya kalau operasi plasenta Murakawa berhasil. Tidak ada pengangkatan rahim dan pendarahan hebat. Shinomiya mengatakan kalau Konotori dan pasiennya beruntung, lalu pergi. Shimoya dan Komatsu berkomentar tentang sikap Shinomiya. Konotori mengatakan kalau Shinomiya bukan orang seperti itu, ketika Konotori pergi ia mendapat telpon.


Ternyata Hiro dan bayinya datang untuk periksa, nama bayinya Mei. Hi Ro mengatakan kalau ia akan merawat Mei dan ia senang Mei lahir. 


Semua berkumpul untuk menyambut Komatsu yang bergabung di rs mereka. Komatsu kesal karena sudah mengundang Shinomiya tapi tidak datang. Seperti biasa Shinomiya membacakan buku cerita untuk Tsubomi, Shinomiya akan membelai rambut Tsubomi dan tiba-tiba terlihat tangannya berdarah dan memakai sarung. Flasback, Shinomiya sedang melakukan operasi, dan terjadi pendarahan hebat dan serangan jantung pada pasien, terdengar suara wanita meminta Shinomiya menyelamatkan bayinya. Shinomiya pun teringat kejadian itu. Sedangkan yang lain masih merayakan untuk menyambut Komatsu. Shinomiya meninggalkan ruang anak.

Komentar:

Drama yang sangat menarik dan sangat mengispirasi. Shinomiya tidak seperti yang kira, dia seperti itu ternyata ada sebabnya dan Konotori yang mengetahuinya. Setiap episode temanya berbeda-beda dan menambah pengetahuan kita.



No comments:

Post a Comment