Flashback, Ketua Do
menutup jenazah seorang wanita. Lalu ketua
Do menghampiri Seo Jung dan memberikannya minuman. Ibu Seo Jung yang meninggal
ternyata menuliskan sebuah pesan dan menyuruh Seo Jung menemui Ketua Do yang
saat itu menjabat sebagai wakil direktur. Ketua Do selesai membaca surat
tersebut, Seo Jung mempertanyakan apa Ketua Do ayahnya. Ketua Do hanya terdiam. Setelah
mendengar kalau In Bum anak dari Ketua Do, Seo Jung menyapa dan mengatakan
kalau mereka sudah lama tidak berjumpa. In Bum teringat dulu ia diperkenalkan
oleh ayahnya seorang perempuan yang bernama Seo Jung. Ayah In Bum memintanya
memanggil kakak. In Bum peura-pura lupa langsung berlari. In Bum entah mengapa
sepertinya tidak suka dengan Seo Jung.
dr Song membujuk Teacher Kim agar tidak mengoperasi Tuan
Shin. Teacher Kim tetap pada pendiriannya, ia tidak akan menyerah. Bahkan
Teacher Kim mengatakan kalau ini kesempatan yang bagus untuk kembali. Teacher
Kim pergi meninggalkan dr Song. In Bum pergi dari rs tersebut menggunakan taxi.
Teacher Kim menghampri Tuan Shin, ia menyerahkan berkas alat-alat kesehatan
yang dinginkannya. Tuan Shin berkomentar kenapa berlebihan. Taun Shin
mengatakan kenapa Teacher Kim sangat percaya diri kalau ia akan menuruti
kemauannya.
-Episode 6 : Motivation-
Eun Tak meminta pasien perempuan tunawisma mengisi data
pasien. Seo Jung mempertanyakan apa yang terjadi, kenapa mereka ribut-ribut.
Eun Tak mengatakan kalau mereka wali dari pasien kecelakaan yang ingin
memindahkan keluarganya ke rs Seoul. Myung Shim menjelaskan kepada wali pasien
tersebut kalau tidak bisa, tetapi wali pasien tersebut tetap bersikeras ingin
memindahkan keluarganya ke rs yang lebih besar. Ia bahkan membawa-bawa menteri
kesehatan karena ia mengenalnya.
Seo Jung menghampiri mereka dan berkomentar
apa kami mengoperasi pasien untuk bersenang-senang. Myung Shim mengatakan agar
membicarakannya diluar UGD. Ketika ia akan membawa wali keluar, wali tersebut
marah dan mendorong Myung Shim. Karena Myung Shim memegang tangannya saat
menyuruhnya keluar. Myung Shim akhirnya meledak dan ia berteriak. Akhirnya Myung
Shim meminta wali pasien tersebut menelpon menteri kesehatan yang katanya wali
tersebut kenal. Tapi akhirnya wali tersebut kalah, karena sebenarnya ia tidak
mengenal seorangpun di menteri kesehatan. Hihihihihihi.
Seo Jung menenangkan Myung Shim dengan memijat bahunya.
Myung Shim mempertanyakan dimana Dong Joo. Eun Tak mengatakan kalau Dong Joo
sedang pergi karena ada temannya. Seo Jung menawarkan akan menghubungi Teacher
Kim, tapi Myunng Shim mengatakan Teacher Kim tidak ada. Karena Teacher Kim
mengira kalau Dong Joo ada di rs.
Dong Joo sedang makan-makan dengan In Soo dan dr Song. Dong
Joo mengatakan kalau ia harus segera kembali ke rs. dr Song mempertanyakan
kapan Dong Joo tahu kalau Teacher Kim adalah dr Boo. In Soo berkomentar dokter
legendaris dari rs Seoul. dr Song memberitahu kalau dulu Teacher Kim dipecat
karena membunuh orang, orang itu adalah anak didik Teacher Kim. dr Song menambahkan
kalau Teacher Kim seorang psikopat.
Ternyata Teacher Kim sedang memotong-motong
ayam, terlihat dr Nam ketakutan melihatnya. Ternyata saat bertemu dengan Tuan
Shin tadi, Tuan Shin tidak menyetujui rencananya. Karena itu ia melampiaskannya
dengan memotong-motong ayam. Ny Jo datang menemui Teacher Kim.
dr Song mengatakan kalau ia khawatir setelah tahu Teacher
Kim yang menjadi guru Dong Joo.ia menambahakan agar Dong Joo berhati-hati,
karena Teacher Kim bukan manusia. Seo Jung masih mencoba menelpon Dong Joo,
tetapi masih belum diangkat juga. Myung Shim juga sama menelpon Teacher Kim
tidak diangkat. Eun Tak datang membawa hp Teacher Kim dan mengatakan kalau
Teacher Kim meninggalkan hpnya. Eun Tak mengatakan agar tidak cemas karena
tidak ada pasien darurat. Tiba-tiba terdengar suara dari petugas Ambulance
kalau ada pasien darurat. In Bum mengatakan kalau pasien ini tiba-tiba pingsan.
Ia menambahkan kalau pasien ini supir taxi yang akan mengantarnya ke Seoul
tadi. Seo Jung memeriksanya, In Bum mengataakn kalau ia memeriksanya dan
perutnya kejang. Seo Jung terdiam, ia teringat tidak boleh menyentuh pasien. In
Bum menyuruh Seo Jung segera memberi perintah.
Ny Jo dan Teacher Kim bicara di luar restaurant. dr Nam
memperhatikan mereka dari kejauhan, lalu ia masuk ke dalam restaurant. Ny Jo
mempertanyaakn apa benar-benar Teacher Kim menolak operasi Tuan Shin. Teacher
Kim mengatakan kalau itu tergantung Tuan Shin. Ny Jo mengatakan kalau Teacher
Kim tidak mengoperasi Tuan Shin, Ketua Do yang akan senang. Ny Jo memberikan
berkas yang dibuat oleh Ketua Do kepada Teacher Kim. Dong Joo pamit lalu
meninggalkan restaurant.
Dalam perjalanan ia melihat pnselnya ada panggilan tak
terjawab dari Seo Jung. Ki Tae keluar dari ruang sebelah di restaurant tersebut
melihat Dong Joo pergi. Dong Joo menelpon Seo Jung, Seo Jung mengatakan kalau
ada pasien. Dong Joo mengatakan ia butuh 40 menit sampai sana. Seo Jung
mengatakan kalau 10 menit tidak ditangani, pasien bisa mati. Dong Joo melihat
ada taxi, lalu ia mengatakan kalau akan tiba dalam 30 menit. Ia meminta Seo
Jung agar pasien tetap hidup sampai ia datang.
Seo Jung akhirnya memberi perintah dan menangani pasien
tersebut. Tetapi masalahnya pasien tersebut membutuhkan operasi segera, lalu
Seo Jung meminta Eun Tak menghubungi dr Nam. dr Namyang sedang masak mendapat
pesan karena ada operasi darurat. Ia mengatakan apa Teacher Kim tidak akan
datang karena pasti Dong Joo akan melakukan operasi darurat. Teacher Kim tidak
menjawab, dr Nam meminta Teacher Kim mematikan kompor 10 menit lagi. Ia meminta
agar Teacher Kim tidak menggosongkan kaldunya lagi seperti waktu itu. Teacher
Kim hanya terdiam setelah membaca berkas yang diberikan Ny Jo. Ketua Do datang
menemui Tuan Shin. Ternyata Tuan Shin memanggilnya untuk menyiapkan peralatan
medis yang diminta oleh Teacher Kim. Walaupun kesal, Ketua Do akhirnya setuju
untuk melakukan itu.
Ki Tae mengatakan pada dr Song dan In Soo kalau ia yang
akan membayar semuanya hari ini. Ki Tae mempertanyakan ada urusan apa dengan
Dong Joo. dr Song mengatakan kalau itu bukan urusan Ki Tae. dr Song mendapat
telpon dari Ketua Do yang meminta ke rs pedesaan.
Dalam perjalanan kembali ke rs, taxi Dong Joo dicegat
seorang wanita yang meminta bantuan karena suaminya terluka. Dong Joo akhirnya
membatu suami wanita tersebut. Seo Jung mencoba menelpon Dong Joo lagi, tetapi
hp Dong Joo ada di dalam taxi. Eun Tak memberitahu kalau wali pasien sudah
memberikan ijin operasi. Akhirnya In Bum menawarkan dirinya agar yang melakukan
operasi.
dr Nam mempertanyakan siapa pria itu karena ia tidak tahu
kalau akan ada dokter tamu. Seo Jung menjelaskan kalau Teacher Kim dan Dong Joo
tidak dapat dihubungi. dr.Nam mencoba menelpon restaurant, tetapi disana kosong
tidak ada orang, panci yang berisi kaldu sudah gosong. Dong Joo menelpon kalau
ada kecelakaan. Seo Jung mengatakana terlambat. Operasi akan dimulai, Dong Joo
mendengar ada suara In Bum. Hal itu membuat Dong Joo sedikit kesal. Operasi oleh
In Bum akhirnya dimulai.
No comments:
Post a Comment